Jakarta - Perayaan 50 tahun Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta Timur dimeriahkan oleh penampilan budaya hoyak Tabuik dari Kota Pariaman, Sumatera Barat, Minggu (20/4/2025). Tradisi sakral yang berasal dari upacara syura ini ditampilkan secara megah di Anjungan Sumatera Barat, mengundang perhatian pengunjung dari berbagai penjuru Indonesia.
Rombongan Pemerintah Kota Pariaman, yang dipimpin langsung oleh Walikota Yota Balad dan istri, Yosneli Balad, menghadirkan Tabuik Lenong lengkap dengan iringan tambua tasa--alat musik tradisional yang menghentak dan ritmis. Mereka mengenakan pakaian adat khas Minangkabau, menyuguhkan perpaduan atraksi budaya dan nuansa sejarah yang kuat.
Walikota Yota Balad menyampaikan harapannya agar partisipasi itu memperkenalkan tradisi Tabuik secara lebih luas kepada publik.
“Kami ingin masyarakat yang hadir di TMII tertarik datang langsung ke Pariaman untuk menyaksikan Pesta Budaya Tabuik tahun ini yang akan digelar pada bulan Juli,” ujarnya.
Ia juga mengusulkan agar TMII menampilkan kebudayaan Pariaman secara rutin setiap bulan di Anjungan Sumatera Barat. Menurutnya, upaya ini penting untuk menjaga eksistensi budaya lokal sekaligus memperkuat identitas nasional.
Pihak TMII, yang diwakili oleh Direktur Utama Intan Ayu Kartika dan General Manager I Gusti Putu Ngurah Sedana, menyambut hangat delegasi dari Pariaman. Kepala Anjungan Sumatera Barat, Sari Anggraeni, juga turut hadir dalam kesempatan tersebut.
Perayaan setengah abad TMII tahun ini menjadi momentum strategis untuk memperkuat keberagaman budaya Nusantara, yang tak hanya ditampilkan dalam bentuk fisik, tetapi juga melalui ritus hidup dan ekspresi budaya yang terus berkembang. (*)