Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sekda Padang Hadiri Pelantikan Pjs Bupati Pasaman Jelang PSU Pilkada

13 April 2025 | 13.4.25 WIB Last Updated 2025-04-13T10:27:52Z
Padang – Sekretaris Daerah Kota Padang, Andree Algamar, mewakili Walikota Padang menghadiri pelantikan Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Pasaman di Auditorium Gubernur Sumatera Barat, Minggu (13/4/2025), menjelang pelaksanaan Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Pasaman.

Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, secara resmi melantik Kepala Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi, Edi Dharma, sebagai Pjs Bupati Pasaman menggantikan Sabar AS yang sedang mengambil cuti untuk mengikuti PSU yang dijadwalkan pada 19 April 2025.

Putusan Mahkamah Konstitusi 24 Februari 2025 menjadi dasar hukum penyelenggaraan PSU menyusul adanya sengketa hasil Pilkada sebelumnya.

"Selamat kepada Bapak Edi Dharma. Kami percaya di bawah kepemimpinan beliau, penyelenggaraan PSU akan berjalan lancar dan tertib, sebagaimana arahan Gubernur Sumbar," kata Andree Algamar kepada wartawan seusai prosesi pengukuhan.

Pelantikan ini menandai kali kedua Edi Dharma dipercaya menjabat sebagai Pjs Bupati Pasaman, sebuah fakta yang menurut Gubernur Mahyeldi menjadi catatan tersendiri dalam sejarah pemerintahan daerah tersebut.

"Meski hanya menjabat dalam waktu yang singkat, peran Pjs sangat penting, terutama dalam menjaga netralitas ASN serta menjamin kelancaran roda pemerintahan dan PSU," ujar Mahyeldi dalam pernyataannya.

Penunjukan Pjs dinilai strategis oleh Mahyeldi mengingat dinamika politik menjelang pemungutan suara ulang, serta pentingnya menjaga stabilitas administratif di tingkat kabupaten. (Diona)

×
Berita Terbaru Update