Pariaman - Ribuan massa menghadiri pengukuhan tim pemenangan Pariaman Utara dan Pariaman Tengah pasangan calon (paslon) nomor urut 3 Yota Balad-Mulyadi di Gedung Saiyo Sakato Pariaman, Minggu (13/10).
Pengukuhan tim pemenangan dua kecamatan ini melengkapi tim di empat kecamatan yang sudah dikukuhkan beberapa hari sebelumnya, dan pengukuhan tim perempuan (Srikandi).
Untuk diketahui, tim pemenangan Balad-Mulyadi terbagi dalam beberapa klaster. Yakni tim pemenangan tingkat kota, empat tim koordinator tingkat kecamatan, tim tingkat desa/kelurahan berbasis TPS, dan tim pemenangan bentukan partai, relawan partai, relawan paslon dan relawan tingkat desa dan kelurahan beserta tim sayap.
Penasehat tim pemenangan Balad-Mulyadi, Mukhlis Rahman mengatakan Yota Balad-Mulyadi merupakan calon pemimpin yang saling melengkapi dan sama-sama berpengalaman di pemerintahan.
Yota Balad, kata Mukhlis, sebelumnya menjabat Sekdako Pariaman dan Mulyadi - dua periode jadi anggota DPRD dan satu periode menjabat wakil ketua DPRD.
"Keduanya sangat memahami APBD karena Sekdako adalah Ketua TAPD, sementara Mulyadi tiga periode membahas anggaran. Keduanya sangat mengerti dan berpengalaman dalam ilmu pemerintahan," kata Walikota Pariaman periode 2008-2018 itu.
Dikatakan Mukhlis, Pilkada Pariaman 2024 merupakan momentum bagi masyarakat agar jangan sampai salah memilih pemimpin.
"Pemimpin yang bersih dan konsisten, pekerja keras dan rendah hati. Pemimpin yang sensitif jika itu menyangkut kepentingan masyarakat," ungkap Mukhlis.
Mukhlis menyebutkan beberapa kegagalan pemerintahan sebelumnya, seperti hilangnya program keagamaan magrib mengaji, subuh mubarokah dan kelanjutan pembangunan masjid terapung.
Selain itu, kata Mukhlis, baru kali ini pemerintah meninggalkan hutang yang belum pernah terjadi sebelumnya. Belum lagi terbengkalainya proyek miliaran dan kembalinya DAK untuk pembangunan RS Sadikin.
"Jadi apanya yang dilanjutkan. Orangnya, atau (bengkalai) pembangunannya. Jika memang hebat menggaet dana pusat, mengapa sampai defisit anggaran dan meninggalkan hutang dari tahun 2022," tegasnya.
Tim pemenangan Balad-Mulyadi Kota Pariaman diketuai oleh Yusrizal, Sekretaris, Irsyad dan Bendahara, Yofan Syarif.
Sedangkan Ketua Tim Kecamatan Tengah diketuai oleh Yusra Jaya Tayab, Pariaman Utara, Jonasri, Pariaman Timur, Afnil dan Pariaman Selatan,Riko.
Di luar para penasehat tim kota yang merupakan tokoh tokoh Pariaman seperti Muklis Rahman, Edison TRD, Asman Yahya, dan paslon nomor urut 3 ini di dukung penuh oleh petinggi partai dari PPP, Nasdem dan Gerindra (OLP)