Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Lakukan penghijauan, Desa Rambai tanam pohon petai hingga mahoni

30 Agustus 2023 | 30.8.23 WIB Last Updated 2023-08-30T12:22:33Z

 


Pariaman – Sekretaris Daerah Kota Pariaman Yota Balad melakukan penanaman bersama bibit pohon untuk penghijauan di Dusun Rimbo Sitapuang Desa Rambai Pariaman Selatan, Selasa (29/8).

Yota Balad sampaikan apresiasinya perangkat desa serta elemen masyarakat setempat yang sudah memprakarsai penghijauan sehingga desa itu satu-satunya desa di Pariaman yang baru melakukan penghijauan.

“Penanaman bibit pohon sangat penting untuk penghijauan dan sangat bermanfaat untuk mencegah terjadinya erosi tanah dan banjir. Dengan adanya penghijauan akan menjaga ketersediaan oksigen yang bermanfaat untuk makhluk hidup," ujar Yota Balad.

Yota Balad juga memintamasyarakat agar lebih peduli dengan kelestarian alam di lingkungannya. 

"Melestarikan dan menjaga lingkungan merupakan wujud kecintaan kita kepada alam. Dengan alam yang baik maka banyak sekali manfaat yang kita dapatkan, antara lain pertanian menjadi subur, sumber air yang melimpah sehingga tidak terjadi kekeringan saat musim kemarau," imbuhnya.

Yota Balad berharap Desa Rambai bisa menjadi ikon penghijauan di kota Pariaman dan menjadi desa percontohan di Sumatera Barat.

PJ Kepala Desa Rambai Rismen mengatakan penghijauan dilakukan karena melihat tingginya kebutuhan masyarakat terhadap kayu untuk perumahan dan pemukiman. Sementara, tidak ada penanaman pohon pengganti yang mengakibatkan semakin berkurangnya ketersedian pohon dan kelestariannya tidak terjaga.

“Lahan tidur milik masyarakat banyak tidak termanfaatkan, seizin masyarakat lahan tersebut dimanfaatkan untuk penghijauan,” kata Rismen.

Bibit yang ditanam di desa sebanyak 1000 batang. Di antaranya bibit pohon jengkol, pohon petai, pohon pinang, pohon jambu madu, dan pohon matoa.

"Sedangkan untuk bibit pohon kayu seperti pohon mahoni, bayur dan surian yang sangat baik sekali untuk kayu bangunan," ucapnya. (Desi)

×
Berita Terbaru Update