Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

500 Personel Gabungan Pariaman Disiapkan Jelang TdS

30 Oktober 2019 | 30.10.19 WIB Last Updated 2019-10-30T06:05:31Z
Foto: Nanda
Pariaman - 500 orang personil gabungan ditempatkan untuk sterilisasi jalur yang dilintasi pebalap dan ofisial pada saat grand start dan etape V Tour de Singkarak (TdS) 2019 yang melintas di Kota Pariaman, Rabu (30/10).

Sterilisasi jalur dilakukan untuk menghidari terjadinya kecelakaan yang dialami pebalap dan ofisial TdS lantaran jalur tidak steril.

Kapolres Pariaman AKBP Andry Kurniawan mengatakan salah satu fokus pengamanan jalur adalah titik persimpangan jalan di Kota Pariaman.

"Setidaknya ada 9 persimpangan jalur sibuk kendaraan yang disterilkan. Di antaranya Simpang Tugu Tabuik, Simpang Lapai Cimparuah, Simpang Jaguang, Simpang Apar," katanya.

Jalur tersebut, kata dia akan disterilkan satu jam sebelum para pebalap dan ofisial melintas.

"Satu jam sebelum pebalap melintas harus dipastikan jalur yang dilewati steril," katanya.

Walikota Pariaman Genius Umar mengatakan pihaknya telah menerbitkan imbauan kepada masyarakat agar tidak membiarkan ternaknya lepas selama TdS 2019. 

"Jangan ada ternak yang lepas, nanti jika melintas di jalan kan jadi bahaya," ujarnya.

Genius menyebut jika persiapan grand opening dan grand start TdS mencapai 100 persen. 

"Seluruh persiapan telah dilakukan, begitu juga dengan konfirmasi kehadiran pejabat pusat," pungkasnya. (Nanda)
×
Berita Terbaru Update