Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Seluruh Jamaah Haji asal Pariaman Tiba di BIM dengan Selamat

1 September 2019 | 1.9.19 WIB Last Updated 2019-08-31T17:07:29Z
Genius Umar rangkul salah seorang jamaah haji seturun dari pesawat di BIM. Foto: istimewa
Pariaman - Sebanyak 108 jamaah haji asal Kota Pariaman tiba di Bandara Internasional Minangkabau siang tadi dalam kelompok terbang (Kloter) 15. Para jamaah disambut oleh Walikota Pariaman, Genius Umar seturun dari pesawat, Sabtu (31/8).

Jamaah haji asal Pariaman seluruhnya berjumlah 110. Dua orang jamaah lainnya tergabung dalam kelompok terbang berbeda.

Keseluruhan jamaah haji Pariaman dalam kondisi sehat walafiat sepulang menunaikan ibadah suci di Mekkah, Arab Saudi meski sebagian daripada mereka ada yang telah berusia lanjut. Genius Umar tampak gembira menyambut kedatangan jamaah haji. Ia merangkul dan menyalami.

"Kami turut bahagaia atas kedatangan para jamaah haji dengan sehat dan selamat yang tidak berkurang jumlahnya dari waktu berangkat ke Tanah Suci. Semoga menjadi haji yang mabrur," kata Genius.

Atas nama Pemko Pariaman ia mengucapkan selamat datang kembali ke kampung halaman dan berkumpul lagi dengan keluarga mereka.

Kepada para jamaah haji ia berharap mendukung program-program keislaman yang telah dijalankan pemerintahannya selama ini.

"Serta membimbing keluarga dan masyarakat dalam kebaikan," kata dia.

Turut hadir dalam penjemputan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat, Hendri, Kapolres Pariaman AKBP Andry Kurniawan, Forkopimda beserta tim penjemput dari Pemko Pariaman. (Rika/OLP)
×
Berita Terbaru Update