Foto: istimewa |
Selain aktif menjaga kebersihan lingkungan, kata Mardison, di Kelurahan Jawi-Jawi II saat ini juga tengah melakukan budaya maggot. Maggot adalah belatung dari black soldier flys hermetia illucens yang termasuk keluarga lalat. Budidaya maggot adalah solusi menangani limbah organik
"Maggot yang dikembangkan warga Jawi-Jawi II sangat produktif dengan memanfaatkan sampah yang dianggap sepele menjadi berdaya guna dan bernilai ekonomis. Ini perlu dicontoh," kata Mardison.
Ketua LPM Jawi-Jawi II, Yulhendri menyebut budidaya maggot menghasilkan pakan ternak dan briket bagi yang tidak terurai.
"Maggot secara efektif dapat menangani limbah organik. Maggot dapat menjadi pakan ternak ikan dan unggas dan sisa penguraian limbah organik dari maggot, bisa juga dijadikan pupuk organik pada tanaman," sebutnya. (Tim)