Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Festival Pesona Gandoriah 2018 Lombakan 13 Item Serba-Serbi Piaman

12 April 2018 | 12.4.18 WIB Last Updated 2018-04-12T13:44:52Z
Yandrileza pimpin rapat persiapan jelang Festival Pesona Gandoriah 2018. Foto/Phaik
Pariaman ---- Festival Pesona Gandoriah 2018 akan digelar pada 5 hingga 9 Mei 2018 di Pantai Gandoriah. Itu merupakan perhelatan keempat kalinya diadakan di Pariaman.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Pariaman Elfis Chandra menuturkan, dalam iven tersebut nantinya akan digelar 13 item lomba yang merupakan kreasi budaya Pariaman. Pihak-pihak terkait juga ikut mensukseskan festival yang telah masuk dalam iven nasional Kementerian Pariwisata RI ini.

Ke-13 lomba tersebut, kata Elfis, yakni Lomba Memasak Gulai Kepala Ikan, Lomba Barzanzi, Festival Band Gandoriah, Lomba Puisi Pariwisata Tingkat Pelajar, Lomba Video Pariwisata Pariaman, Lomba City Branding Pariwisata Kota Pariaman, Lomba Selaju Sampan, Lomba Kreativitas Pasir Anak Usia Dini, Lanjutan Lomba Barzanzi, Lomba Penulisan Sejarah Pantai Gandoriah, Lomba Lagu Pariwisata Dan Grand Final Lomba Lagu Pariwisata.

"Festival Pesona Gandoriah didukung Kementerian Pariwisata, Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Propinsi Sumatera Barat, Perbankan dan stakholder terkait lainnya," ujarnya.

Asisten Perekonomian Setdako Pariaman Yandrileza mengatakan, Festival Pesona Gandoriah pertama kalinya digelar 2015 dengan nama Festival Pesisir. Nama tersebut berubah seiring kehendak masyarakat Pariaman sendiri.

"Mulai saat ini panitia muali menyiapkan segala hal berkaitan dengan iven. Seperti pengamanan, pelaksanaan perhelatan dan hal-hal yang dirasa perlu lainnya," sebutnya. (Phaik)
×
Berita Terbaru Update