Kabag Kesra Armaizal membuka acara Peresmian Gerakan Hari Ber-Nasyiyatul Aisyiyah (HariNA) tingkat Provinsi Sumatera Barat di Masjid Sejarah Muhammadiyah Kuraitaji, Minggu (15/4). |
Armaizal dalam pidato menyampaikan bahwa keberadaan setiap pergerakan kepemudaan termasuk Nasyiyatul Aisyiyah senantiasa dipandang sebagai salah satu aset yang dapat mempercepat laju perubahan ke arah yang lebih baik di Kota Pariaman.
"Karena perjalanan sejarah perserikatan Muhammadiyah dan Aisyiyah telah memberikan peran dan andil dalam setiap perkembangan pembangunan daerah, terutama dalam bidang keagamaan, pendididkan, kesehatan dan penanggulangan masalah sosial," katanya.
Nasyiyatul Aisyiyah merupakan salah satu gerakan organisasi otonom putrinya Muhammadiyah yang senantiasa dituntut berdiri paling depan dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat, terutama remaja putri.
Ia berharap kepada angkatan muda Muhammadiyah agar mampu mengambil perannya yang strategis, tidak hanya di daerah namun juga sampai ke pusat dalam rangka memberikan kontribusi terbaiknya.
Dalam kesempatan yang sama, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Pariaman fakrul Razi mengatakan, bahwa Nasyiyatul Aisyiyah merupakan kader atau bibit dari penerus Aisyiyah.
"Tidak hanya bentuk pengkaderan tetapi sebagai pembinaan mental atau spiritual untuk kepentingan agama, organisasi, dan masyarakat ke arah sumber daya manusia yang berkualitas," kata dia.
Ia juga mengingatkan, sebagai penerus organisasi, harus bisa menunjukan keunggulan berbagai bidang. Baik pendidikan, kesehatan maupun keagaamaan. Harus bisa mengelola dan berinovasi dengan sebaik-baiknya agar tidak hanyut dengan kemajuan teknologi.
Acara tersebut juga dihadiri Pimpinan Pusat Nasyiyatul Aliyah (PPNA) Elyusra Muallimin, Pimpinan Wilayah Sumatera Barat (PWNA) Elfia Yusra, Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Pariaman Trimurti. (Rika)