Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Ali Mukhni Minta Setiap OPD Lakukan Inovasi

29 Januari 2018 | 29.1.18 WIB Last Updated 2018-01-29T00:54:47Z
Sekda Padangpariaman Jonpriadi. FOTO/ASM
Parit Malintang ----- Bupati Padangpariaman Ali Mukhni mengharapkan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pejabat di lingkungan Pemkab Padangpariaman untuk selalu melahirkan inovasi baru dalam meningkatkan pelayanan pada masyarakat.

"Setiap kesempatan yang ada, beliau (Bupati) selalu berpesan kepada kita agar selalu melahirkan inovasi dalam bekerja. Beliau meminta tiada hari tanpa inovasi," kata Sekretaris Daerah Jonpriadi, Minggu (28/1).

Permintaannya bukan hal yang mustahil. Jonpriadi yakin, semua pejabat dan ASN di Padangpariaman adalah orang-orang pintar dan cerdas. Apalagi selalu membekali diri dengan berbagai bimbingan teknis dan pelatihan.

"Sekarang ini setiap jenjang diklat kepegawaian seperti Pra Jabatan, PIM IV, PIM III dan PIM II, diwajibkan membuat tugas menciptakan proyek perubahan yang tidak lain adalah inovasi baru," papar mantan Kepala Bappeda itu.

"Jadi, melahirkan inovasi baru dalam meningkatkan kinerja di masing-masing OPD bukanlah perkara sulit," ujarnya menambahkan.

Namun, ia melanjutkan, jangan sampai hanya mampu dan rajin melahirkan inovasi tetapi tidak mampu mempertahankan konsistensi pelaksanaannya.

"Untuk itu, perlu dipantau, diawasi dan dievaluasi oleh BKPSDM pelaksanaan inovasi baru yang dilahirkan melalui proyek perubahan dalam diklat," tukuknya.

Sebagaimana diketahui, saat ini Pemkab Padangpariaman sedang gencar mengkampanyekan pemerintahan yang melayani. Ali Mukhni menyebut di Padangpariaman istilah pejabat diganti menjadi pelayan masyarakat. (ASM)
×
Berita Terbaru Update