Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

JLDS Akan Dibangun 2 Jalur Selebar 38 Meter

3 Agustus 2016 | 3.8.16 WIB Last Updated 2016-08-03T13:39:49Z



Masyarakat Padangpariaman berharap pembangunan Jalan lingkar Duku-Sicincin (JLDS) segera terealisasi. hal ini dikarenakan jalan nasional Padang-Bukittinggi saat ini sudah tidak mampu menampung volume kendaraan yang mencapai ribuan dan menyebabkan terjadinya kemacetan panjang setiap harinya.

“Kalau lebaran, dipastikan jalan yang ada saat ini macet di dua arah. Terlebih melewati pasar Lubuk Alung dan Pasar Sicincin,” kata Nasir (47), warga Buayan, Batang Anai, Rabu (3/8).

Wakil Bupati Padangpariaman Suhatri Bur yang tengah meninjau proses pengukuran jalan membenarkan bahwa JLDS merupakan kebutuhan mendesak. Ia mengaku banyak mendapat telepon, sms dan dari media sosial yang mendukung pemerintah daerah dalam pembebasan lahan guna percepatan pembangunan jalan sepanjang 19 kilometer itu.

“Jalan Padang-Bukittinggi sekarang hanya lebar 10 meter, sedangkan JLDS nantinya dibangun dua jalur dengan lebar 38 meter,” kata Suhatri Bur didampingi Plt. Kadis PU Budi Mulia.

Dia menuturkan bahwa saat ini proses pembebasan lahan JLDS telah medapat dukungan masyarakat di mana para pemilik tanah sudah sepakat menyerahkan dengan ganti rugi sesuai aturan yang berlaku. Suhatri berhasil meyakinkan masyarakat bahwa JLDS nantinya sebagai pusat pembangunan di Sumatera Barat.

“Saat ini saja, JLDS belum selesai namun pembangunan Stadion Sumbar sudah dimulai. Ke depan, tentunya akan lebih banyak bangunan mercusuar yang ada di sepanjang JLDS ini,” kata mantan Ketua KPU itu.

Plt. Kadis PU Budi Mulia mengatakan anggaran untuk pembangunan JLDS mencapai Rp100 milyar yang sepenuhnya akan ditampung melalui APBN.

“Bapak Bupati melalui Bapak Gubernur juga telah melakukan komunikasi dengan Pemerintah Pusat dan DPR RI terkait kelanjutan JLDS,” ujar Budi Mulia.


HA/OLP
×
Berita Terbaru Update