Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Genius Paparkan Target Capaian Seratus Nol Seratus

27 Oktober 2015 | 27.10.15 WIB Last Updated 2015-10-27T12:10:48Z



Wakil Walikota Pariaman Genius Umar menyebut, Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) mulai eksis di Kota Pariaman sejak tahun 2006 hingga kini dengan sumber anggaran APBN dan APBD untuk disebar di 71 desa dan kelurahan. Kata dia, Kota Pariaman telah menyerap sekitar Rp42 milyar alokasi dana program itu melalui BLM.

Pada tahun ini, sebut dia, Kementerian Pekerjaan Umum melalui Direktorat dan Penataan  Bangunan Lingkungan Ditjen Cipta Karya meluncurkan program baru penganti PNPM dengan nama Program Peningkatan Kualitas Kawasan Pemukiman (P2KKP) yang fokus mendukung pencapaian target Seratus Nol Seratus (100 0 100)

Hal itu dia paparkan saat membuka pelatihan P2KKP tingat Kota Pariaman, Selasa, (27/10) di ruang rapat Balaikota Pariaman.

“Target tersebut sesuai dengan Peraturan Menteri PU Nomor 1 Tahun 2014 tentang standar pelayanan minimum bidang pekerjaan umum dan penataan ruang yang meliputi peneyedian air minum, penataan bangunan dan lingkungan, penataan pemukiman kumuh perkotaan, dan penyediaan sanitasi,“ kata dia.

Dia menutur,  siklus P2KKP pada dasarnya merupakan siklus pembangunan perspentif yang umum dilakukan mulai dari identifikasi kebutuhan, pengorganisasian masyarakat, perencanaan partisipatif serta pelaksanaan partisipatif.

Siklus pembangunan partisipatif masyarakat itu menurut dia sudah berjalan sebagai proses pelambagaan pembangunan,

“Untuk itu jadikan kesempatan ini sebagai bahan evaluasi bagi kita bersama sebagai perbaikan kinerja untuk tahun selanjutnya. ke depan jika kegiatan telah dilaksanakan hendaknya volume kerja dapat di tingkatkan dari anggaran yang ada dengan cara memanfaatkan swadaya masyarakat," dia menandaskan.


Angga/OLP
×
Berita Terbaru Update