Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Lima Kandidat Bakal Bertarung Merebut Ketum PC PMII Pariaman

4 Desember 2014 | 4.12.14 WIB Last Updated 2014-12-04T13:18:45Z
PC PMII ketika beraudiensi dengan Wakil Walikota Pariaman Dr. Genius Umar, M.Si beberapa waktu lalu di ruang kerjanya.



Konferensi Cabang (Konfercab) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Pariaman bakal berlangsung sengit, Senin (8/12/2014) depan. Pasalnya, lima kandidat sudah menyatakan siap bertarung memperebutkan Ketua Umum PC PMII Pariaman periode 2014-2015 mendatang. Kandidat yang menyatakan siap menggalang suara masing-masing Jupmaidi Ilham, Yola Afrina, Masrizal, Zalkhairi dan Rahim Saputra.

Ketua PC PMII Kota Pariaman Satria Effendi, Selasa (2/12/2014) di Pariaman, mengakui kelima kandidat tersebut menyatakan kesiapannya merebut pimpinan PMII di Kota Pariaman. Masing-masing kader tersebut mempunyai kekuatan sendiri untuk meraih suara.

Jupmaidi Ilham saat ini menjabat Sekretaris PMII Pariaman. Yola Afrina, satu-satunya kandidat perempuan kini menjabat Sekretaris Kopri PMII Pariaman, selain sekretaris Panitia Konfercab. Masrizal kader dari Komisariat STIE Sumbar yang mengikuti PKD di Jambi beberapa waktu lalu dijagokan rekannya dari STIE Sumbar. Rahim Saputra pengurus Komisariat PMII STIT Syekh Burhanuddin. Sedangkan Zalkhairi Ketua II Bidang Eksternal PMII Pariaman yang kini menjadi Ketua Panitia Konfercab.

Menurut Satria Effendi, kandidat Ketua Umum akan memperebutkan 15 suara yang berasal dari 5 suara dari Komisariat STIT SB, 5 suara dari Komisariat STIE Sumbar dan 5 suara dari PC PMII Pariaman. Diharapkan setiap kandidat bertarung dengan sehat dan tetap berpedoman kepada aturan organisasi PMII. 

“Sebelum Konfercab, terlebih dahulu dilakukan Pelatihan Kader Dasar (PKD) yang berlangsung Jumat-Minggu (5-6/12/2014). PKD diikuti kader PMII se-Sumatera Barat, dengan pemateri dari PB PMII Jakarta, PKC PMII Sumbar, Ketua DPRD Pariaman, Ketua KNPI Pariaman, senior/Mabincab PMII Pariaman. PKD ditargetkan diikuti 75 peserta utusan dari PC PMII di Sumbar,” kata Satria Effendi, mahasiswa pascasarjana IAIN Imam Bonjol Padang ini.

Terkait dengan suksesi kepemimpin PMII Pariaman, Satria mengaku masih ada agenda organisasi yang belum dilaksanakan. Yakni, Pelatihan Kader Lanjutan (PKL) se-Sumatera, penambahan 2 komisariat dan usaha ekonomi mandiri di PMII.  “Kita memang sudah jajaki kerjasama dengan Dinas Koperindag Pariaman. Namun hasilnya belum maksimal. Yang sudah dilakukan sebatas mengirimkan peserta mengikuti pelatihan kerajinan tangan di Padangpanjang selama lima hari. Namun belum mampu untuk mandiri. Pengurus mendatang diminta untuk dapat menindaklanjuti agenda tersebut,”kata Satria menambahkan.

Sedangkan program yang sudah dilaksanakan, kata Satria, mengaktif kembali komisariat STIE Sumbar, membangun jaringan ke berbagai lembaga di Kota Pariaman. Audiensi dengan Pemerintah Kota Pariaman melalui Wakil Walikota Pariaman Genius Umar untuk saling bertukar gagasan membangun Kota Pariaman ke depan. Terakhir PKD yang akan dilaksanakan ini.  

Menurut Satria Effendi, perkembangan PMII di Kota Pariaman semakin banyak. Ini terbukti semakin sering dilaksanakan Masa Penerimaan Anggota Baru (Mapaba). Sedangkan disisi kualitas juga menunjukkan peningkatan dengan semakin banyak kader yang mengikuti PKD, baik yang diselenggarakan di Propinsi Sumatera Barat, maupun di luar Sumbar seperti di Jambi, Bengkulu, Lampung dan Jakarta.


AT
×
Berita Terbaru Update