Walikota Pariaman Mukhlis Rahman meminta kepada seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemko Pariaman untuk meningkatkan kinerjanya dalam rangka melaksanakan program pembangunan dan memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.
“Terima kasih kepada pegawai yang sudah bekerja dengan baik dan jujur. Kepada yang belum bekerja dengan sungguh-sungguh, saya harapkan kedepan bisa meningkatkan kinerjanya,” kata Mukhlis pada saat menghadiri wirid bulanan PNS, Jum’at (10/1/2014) di Mushalla Komplek Balaikota.
Menurutnya, jangan hanya sekedar datang kekantor untuk tandatangan absen saja, tetapi pekerjaan tidak dilaksanakan. Ini sama saja halnya dengan korupsi, bahkan kata Walikota bisa dikatakan korupsi yang terbesar.
“Gaji diambil tetapi kerja tidak mau, menurut saya ini merupakan korupsi yang terbesar,” kata Mukhlis.
Dikatakan, tantangan kedepan itu semakin berat, masih banyak pembangunan yang harus dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kalau aparatur tidak disiplin dan kinerjanya rendah tentu program pembangunan yang sudah direncanakan tidak bisa terlaksana dengan baik.
Untuk itu sebagai aparatur yang digaji oleh rakyat, mari tingkatkan disiplin diri dan kinerja masing-masing. Lakukan evaluasi terhadap pekerjaan yang dilaksanakan tahun sebelumnya dan kedepan diharapkan harus lebih baik lagi.
“Tahun ini harus lebih baik dari sebelumnya, mari evaluasi diri kita masing-masing dan kita tingkatkan disiplin kerja kedepan,” ujar Mukhlis mengakhiri.
Wirid bunan PNS tersebut dihadiri oleh Sekda Kota Pariaman Armen, Asisten, Staf Ahli Walikota, Kepala SKPD, Kabag dan Camat se-Kota Pariaman serta seluruh PNS Pemko Pariaman.
Doni Sonipa