Banyak kalangan memprediksi Pilkada Kota Pariaman kali ini akan terjadi dua putaran. hal itu disebabkan karena banyaknya Calon yang akan Maju, juga kekuatan setiap Calon yang akan bertarung nanti diprediksi punya basis dukungan massa .
" Dengan Estimasi dua calon dari Independent, empat atau lima dari Partai Politik, saya berkeyakinan Pilkada kali ini dua putaran." Prediksi Ir.Syafinal Akbar,MT Semalam di RM Pauh Raya.
Menurut Syafinal jika nanti ada enam sampai tujuh pasang Calon akan sulit bagi Calon menang satu putaran karena Calon yang akan maju sudah jelas memperhitungkan dukungan serta basis massa mereka sebelum memutuskan untuk maju.
" Jelas setiap Calon yang akan maju ingin menang , dukungan terhadap setiap calon tentu yang pasti dari Kerabat terdekat dan Kampung asal mereka terdahulu yang akan terus berkembang. bagaimanapun masyarakat Piaman dikenal Homogen dan menjunjung tinggi azas Kekerabatan serta Primordial sejati." beber Syafinal menerangkan.
Oleh sebab itu karena banyaknya Calon dan dukungan yang menyebar ditambah Kota Pariaman tergolong kecil sangat sulit mendapatkan perolehan suara signifikan dalam satu Putaran Imbuh Syafinal.
" Sangat sulit dapat dukungan Mayoritas jika Calon sampai enam pasang lebih . dukungan akan terpecah."
Jika apa yang diprediksi oleh Syafinal dan berbagai Pengamat terjadi, tentu bagi Calon yang jadi Finalis nantinya membutuhkan Biaya Ekstra yang musti dipikirkan dari sekarang ini Untuk mendapat dukungan Parpol dan Tokoh pada Pilkada putaran kedua nanti.
catatan Oyong Liza Piliang