sebenarnya berita ini hendak saya turunkan siang tadi. namun karena kasus manggung yg sangat menyita konsentrasi dan pikiran saya , maka malam inilah berita dan prestasi polresta pariaman ini sempat saya tulis dan publikasikan.. ini adalah keberhasilan yg KE 6 kalinya menggagalkan penyeludupan bbm. kali ini minyak tanah yg hendak dibawa ke luar sumbar sebanyak 23 jeriken yg berkapasitas 35 liter dan Totalnya, mencapai 405 liter. hal itu saya ketahui dari sms dari kawan2 yg berdinas dipolresta pariaman yg dikomandani oleh akbp bondan widjcaksono sh sik . minyak tanah yg sedianya hendak dibawa dari pariaman menuju lampung ini di "tanjur" oleh tim buser yg berjuluk timah ini dijalan raya kp.dalam yg juga wilayah hukum polresta pariaman.mereka mencoba mengelabui petugas dengan dedak padi. sementara itu bripda riko tarianto penyidik dalam kasus minyak tanah ini , kepada saya mengatakan kedua tersangka bernama erizal panggilan eri dan syafrizal panggilan sep. dan minyak tanah yg diseludupkan kelampung dengan modus ditutupi pakai kulit padi yg dibawa pakai mobil mitsubitshi colt diesel warna kuning BA 9264 PE .. tersangka ditangkap ditoboh kec V koto kp dalam kab pd pariaman yg juga masih wilayah hukum polresta pariaman.. demikian kata bripda riko tarianto kepada saya melalui pesan singkat. bripda riko menyampaikan juga bahwa ada satu tersangka lagi yg tertangkap hari ini, dan kasus ini terus dikembangkan.Hingga kini, Polresta Pariaman sudah menggagalkan 6 kasus penyelundupan dan penimbunan BBM bersubsidi. Total minyak tanah yang berhasil diselamatkan mencapai 2.045 liter, 337 liter solar dan premium sebanyak 2.208 liter. Jumlah tersangkanya sembilan orang dan barang bukti berupa lima unit mobil..demikian kata penyidik muda nan humanis ini..
sementara itu disaat yg sama jajaran buser polresta pariaman sekitar pukul 23.00 juga berhasil menggagalkan 3 kubik kayu tanpa dokumen. dari pasaman . Kayu yang diangkut menggunakan truk Colt Diesel BA 9080 Q dikemudikan Joni, 32, warga Tigonagari, Pasaman dan Rahmadsyah, 33, warga Ujunggading, Pasaman Barat.Kedua pelaku ditangkap di Sungaisirah, Kecamatan Sungailimau dari laporan masyarakat. “Kedua pelaku masih dalam pemeriksaan, kami apresiasi masyarakat yang sudah menginformasikan hal tersebut, semoga ke depan terus berlanjut,” ujar Kapolres termuda di jajaran Polda Sumbar ini. demikian kutipan dari padangekspres online.
hal ini tentu kita sambut dan apresiasi kepada seluruh jajaran polresta pariaman ini.. tak salah harga minyak tanah melambung dipariaman ini dan sangat langka.. saya sangat mengutuk perilaku yg demi menguntungkan diri sendiri tapi mengorbankan kepentingan orang banyak.. " galadirr pajatu..!"
pagi tadi saya berpapasan dengan bpk kapolres akbp bondan widjaksono sh sik, ketika mengantar anak kami kerumah bakonya.. beliau melambaikan tangannya sambil berkonvoi sepeda dengan jajaran anggota polresta pariaman. dalam kesempatan barusan saya baru sempat konfirmasi kegiatan baru bapak kapolres yg sangat dikenal tegas terhadap anggota yg indisipliner ini..dalam sms yang saya terima barusan pak bondan menyatakan bahwa ini adalah kegiatan baru setiap jumat pagi, patroli dialogis dengan naik sepeda untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat..serta berhenti dan menanyakan langsung kepada masyarakat tentang kondisi kamtibnas diwilayah hukum polresta pariaman,, serta sekalian ber olahraga.. demikian kata kapolres kepada saya melalui pesan singkat barusan.. hal ini tentu kita sebagai masyarakat hendaknya sadar hukum. dan jangan sungkan2 melaporkan tindak pidana kepada jajaran kepolisian diresor kota ini.. dan kita juga hendaknya lebih sadar lagi dengan menerapkan budaya tertib berlalu lintas.. prestasi jajaran polresta pariaman yg menggebrak penyeludupan mita(minyak tanah) dan ilegal logging ini patut kita acungi jempol..
catatan oyong liza piliang